30 August 2009

Filled Under:

Aku Bangga Jadi Orang Indonesia

Indonesia sebuah negeri yang teramat sangat kaya akan alam dan kebudayaannya yang luhur. Kaya, sangat kaya bahkan tidak akan ada seorang sastrawan yang mampu melukiskan kebanggaannya akan Indonesia dengan pena-nya. Sebuah kekayaan yang harus terus disyukuri dan semakin menjadikan kita yakin akan keberadaan Tuhan sang pencipta, Allah yang Maha Kaya.


Sebuah keberagaman, ketinggian dan keindahan kebudayaan yang membuat orang lain tergugah untuk mencurinya. Sebuah surga dunia yang terbentang dari sabang sampai ke Merauke. Sebuah tanah yang kayu dan batu bisa jadi tanaman. Sebuah keberagaman yang tetap dan akan selalu terintegrasi dalam satu payung merah putih. Sebuah negeri yang lahir berkat atas rahmad Allah yang maha kuasa, yang telah diperjuangkan dengan penuh semangat tak kenal mundur. Negeri yang akan selalu terus diperjuangkan walaupun akal sering merasa itu tak bisa dan ternyata jiwa selalu berupaya untuk bisa dan memampukan diri.



Sungguh jutaan bahkan triliunan kata syukur harus terus terpanjatkan akan semua keindahan yang akan selalu membuat kita bangga.

Indonesia selalu menjadi ter ---

Terbaik, terindah, termegah, terkaya, tersubur, terbagus. Walaupun ada juga yang berujar Indonesia adalah negara yang ter- dalam arti negatif. Walaupun begitu itulah kita Indonesia. Sebuah negeri yang semua keberagaman agama, bahasa dan budaya dapat berbaur dan menjadi cair tanpa harus menuai konflik.

Kebudayaan Yang Tertinggi

Siapa yang dapat menyangsikan kekayaan dan ketinggian Indonesia dalam budaya. Bahkan beberapa negara tetangga pun terus mencurinya. Kebudayaan dan keramahan bangsa Indonesia yang selalu menjadi candu bagi bangsa lain yang selalu membuat mereka ketagihan untuk selalu datang kembali. Kebudayaan dan Keindahan Indonesia bagaikan narkotika yang meracuni darah dan syaraf mereka (bangsa lain) untuk selalu mengulangi sensasi keindahan dan kesyahduan Indonesia.



Coba hitung berapakah jumlah kebudayaan Indonesia yang telah di curi orang lain (bangsa lain) ! dan dibawah ini adalah beberapa yang diketahui oleh khalayak umum :

  1. Batik dari Jawa oleh Adidas
  2. Naskah Kuno dari Riau oleh Pemerintah Malaysia
  3. Naskah Kuno dari Sumatera Barat oleh Pemerintah Malaysia
  4. Naskah Kuno dari Sulawesi Selatan oleh Pemerintah Malaysia
  5. Naskah Kuno dari Sulawesi Tenggara oleh Pemerintah Malaysia
  6. Rendang dari Sumatera Barat oleh Oknum WN Malaysia
  7. Sambal Bajak dari Jawa Tengah oleh Oknum WN Belanda
  8. Sambal Petai dari Riau oleh Oknum WN Belanda
  9. Sambal Nanas dari Riau oleh Oknum WN Belanda
  10. Tempe dari Jawa oleh Beberapa Perusahaan Asing
  11. Lagu Rasa Sayang Sayange dari Maluku oleh Pemerintah Malaysia
  12. Tari Reog Ponorogo dari Jawa Timur oleh Pemerintah Malaysia
  13. Lagu Soleram dari Riau oleh Pemerintah Malaysia
  14. Lagu Injit-injit Semut dari Jambi oleh Pemerintah Malaysia
  15. Alat Musik Gamelan dari Jawa oleh Pemerintah Malaysia
  16. Tari Kuda Lumping dari Jawa Timur oleh Pemerintah Malaysia
  17. Tari Piring dari Sumatera Barat oleh Pemerintah Malaysia
  18. Lagu Kakak Tua dari Maluku oleh Pemerintah Malaysia
  19. Lagu Anak Kambing Saya dari Nusa Tenggara oleh Pemerintah Malaysia
  20. Kursi Taman Dengan Ornamen Ukir Khas Jepara dari Jawa Tengah oleh Oknum WN Perancis
  21. Pigura Dengan Ornamen Ukir Khas Jepara dari Jawa Tengah oleh Oknum WN Inggris
  22. Motif Batik Parang dari Yogyakarta oleh Pemerintah Malaysia
  23. Desain Kerajinan Perak Desak Suwarti dari Bali oleh Oknum WN Amerika
  24. Produk Berbahan Rempah-rempah dan Tanaman Obat Asli Indonesia oleh Shiseido Co Ltd
  25. Badik Tumbuk Lada oleh Pemerintah Malaysia
  26. Kopi Gayo dari Aceh oleh perusahaan multinasional (MNC) Belanda
  27. Kopi Toraja dari Sulawesi Selatan oleh perusahaan Jepang
  28. Musik Indang Sungai Garinggiang dari Sumatera Barat oleh Malaysia
  29. Kain Ulos oleh Malaysia
  30. Alat Musik Angklung oleh Pemerintah Malaysia
  31. Lagu Jali-Jali oleh Pemerintah Malaysia
  32. Tari Pendet dari Bali oleh Pemerintah Malaysia
Bukan hanya kebudayaan kita, tetapi juga alam bumi Indonesia pun sangat menarik bagi mereka (bangsa asing). Seperti diantaranya :
  1. banyak pulau diujung terluar Indonesia
  2. Papua dengan kekayaan alam, flora dan fauna dan emasnya
  3. Pulau-pulau dan laut di Indonesia dengan melimpahnya tambang (emas, minyak, batu bara, timah, dll), kayu, ikan
  4. Pulau-pulau Indonesia dengan kekayaan dan keindahan alamnya . Seperti (Bali, Bunaken,dll)
Jadi apa lagi yang membuat kita sangsi akan Kehebatan Indonesia. Dan apalagi yang bisa membuat kita tidak bangga terhadap Indonesia ?

2 comments:

  1. I LOVE U FULL INDONESIAA!!!
    ____________________________________________________________________________
    WWW.KENALANYUK.COM <== facebook buatan INDONESIA ASLIII!!! AYOOO GABUNG!!!

    ReplyDelete
  2. banyak juga ya yg diklaim negara lain? jangan-jangan masih ada lagi.
    kita harus bangga jadi orang Indonesia.
    makasih artikelnya.

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan bijak, tapi jangan spam !