selepas itu hanya ada amarah angkasa dan ketidakpedulian bulan akan gelap ini, tapi mentari akan tetap senyumi lebar tulus dengan segenap hatinya, meskipun terang - senyum itu terbentuk dari sepasang bibir kering mentari
jika kau lihat mungkin akan mendengar gemericik-mendesah suara sungai yang deras mengalir dan bermuara dari kedua mata mentari pagi.
dan mentari,
janganlah menangis di sudut gelap angkasa !
karena kesedihanmu sungguh tiada arti kini
dan mentari, jika perlu
sinarilah malam dengan sinarmu,
karena bulan telah mengabaikan dunia karena kesalahanmu juga
terangilah, itu tidak mengapa
itu akan semakin menguatkan sinarmu
dan mentari
kau harus tetap berdiri dengan kakimu sendiri
lupakanlah gelap itu, ganti dengan sinar indahmu
karena Allah telah berkata "dzulumati ilan nuur"
akan selalu ada terang selepas gelap
dan mentari
tetaplah terang, setidaknya untuk dirimu
25 July 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Subhanallah..
ReplyDeletebagus ih Puisinya..
"Dzulumati Ilan Nur"
selepas gelap terbitlah terang :)
ditunggu yah postingan selanjutnya..
Jazakumullah akhi..