01 January 2009

Filled Under:

Sejarah Nabi Muhammad SAW

MUHAMMAD, 'alaihi'sh-shalatu wassalam
Dengan nama yang begitu mulia, jutaan bibir setiap hari mengucapkannya, jutaan jantung setiap saat berdenyut, berulang kali. Bibir dan jantung yang bergerak dan berdenyut sejak seribu tiga ratus limapuluh tahun. Dengan nama yang begitu mulia, berjuta bibir akan terus mengucapkan, berjuta jantung akan terus berdenyut, sampai akhir zaman

Pada setiap hari di kala fajar menyingsing, lingkaran-lingkaran putih di ufuk sana mulai nampak hendak menghalau kegelapan malam, ketika itu seorang muazzin bangkit, berseru kepada setiap makhluk insani, bahwa bangun bersembahyang lebih baik daripada terus tidur. Ia mengajak mereka bersujud kepada Allah, membaca selawat buat Rasulullah.

Seruan ini disambut oleh ribuan, oleh jutaan umat manusia dari segenap penjuru bumi, menyemarakkannya dengan salat menyambut pahala dan rahmat Allah bersamaan dengan terbitnya hari baru. Dan bila hari siang, mataharipun berangkat pulang, kini muazzin bangkit menyerukan orang bersembahyang lohor, lalu salat asar, magrib, isya. Pada setiap kali dalam sembahyang ini mereka menyebut Muhammad, hamba Allah, Nabi dan RasulNya itu, dengan penuh permohonan, penuh kerendahan hati dan syahdu. Dan selama mereka dalam rangkaian sembahyang lima waktu itu, bergetar jantung mereka menyebut asma Allah dan menyebut nama Rasulullah. Begitulah mereka, dan akan begitu mereka, setelah Allah memperlihatkan agama yang sebenarnya ini dan melimpahkan nikmatNya kepada seluruh umat manusia.

Berikut ini adalah daftar isi perbab tentang sejarah hidup Nabi Mihammad SAW yang ditulis oleh Dr. Muhammad Husain Haekal (semoga menjadi amal jariyah baginya).
  1. Arab Sebelum Islam
  2. Mekah, Ka'bah dan Quraisy
  3. Nabi Muhammad dari Kelahiran Hingga Perkawinannya
  4. Nabi Muhammad SAW Dari Perkawinan Sampai Masa Kerasulannya
  5. Nabi Muhammad SAW Dari Masa Kerasulan Hingga Islamnya Umar
  6. Cerita Tentang Gharaniq
  7. Perbuatan Kaum Quraisy Yang Keji
  8. Nabi Muhammad SAW - Dari Pelanggaran Piagam Hingga Isra' Mi'raj
  9. Ikrar-ikrar Aqaba
  10. Nabi Muhammad Hijrah
  11. Tahun Pertama Nabi Muhamad SAW di Yathrib
  12. Satuan-satuan dan Bentrokan Yang Pertama
  13. Perang Badr
  14. Antara Badr dan Uhud
  15. Perang Uhud
  16. Pengaruh Perang Uhud
  17. Istri-istri Nabi Muhammad SAW
  18. Perang Khandaq Banu Quraiza
  19. Dari Dua Peperangan Ke Hudaibiya
  20. Perjanjian Hudaibiyah
  21. Khaibar Dan Utusan Kepada Raja-raja
  22. 'Umrat'L- Qadza
  23. Ekspedisi Mu'ta
  24. Fathul Makkah - Pembebasan Mekkah
  25. Hunain dan Ta'if
  26. Ibrahim Dan Isteri-isteri Nabi Muhammad
  27. Tabuk Dan Kematian Ibrahim
  28. Tahun Perutusan
  29. Ibadah Haji Perpisahan
  30. Sakit dan Wafatnya Nabi Muhammad SAW
  31. Pemakaman Rasulullah
Orientalis Dan Kebudayaan Islam

Kebudayaan Islam Seperti DiLukiskan Al Qur'an

Sedikit Tentang DR. Muhammad Husain Haekal
SEJAK masa mudanya Haekal tidak pernah berhenti menulis; di samping masalah-masalah politik dan kritik sastra ia juga menulis beberapa biografi. Dari Kleopatra sampai kepada Mustafa Kamil di Timur, dari Shakespeare, Shelley, Anatole France, Taine sampai kepada Jean Jacques Rousseau dengan gaya yang khas dan sudah cukup dikenal. Setelah mencapai lebih setengah abad usianya, perhatiannya dicurahkan kepada masalah-masalah Islam. Ditulisnya bukunya yang kemudian sangat terkenal, Hayat Muhammad (Sejarah Hidup Muhammad) dan "Di Lembah Wahyu". "Dua buku yang sungguh indah dan baru sekali dalam cara menulis sejarah hidup Muhammad, yang kemudian dilanjutkan dengan studi lain tentang Abu Bakr dan Umar. Suatu contoh bernilai, baik mengenai studinya atau cara penulisannya. Ini merupakan masa transisi dalam hidupnya", demikian antara lain orang menulis tentang Haekal.